|

Gong Xi Fat Chai, Tahun Keberuntungan!


Tahun Baru China atau yang dikenal dengan sebutan Imlek. Kemeriahan barongsai dan pesta kembang api menjadi tradisi masyarakat Tionghoa merayakan Imlek di Negeri Cina.

Menjelang detik-detik tanggal 1 Tahun Baru Imlek, sembahyang kembali dilakukan dengan saling memberi hormat dan mendoakan, dan umumnya tiga pemohonan yang diajukan, yaitu banyak anak, banyak rezeki, dan panjang umur.

Permohonan lain adalah diberi kesehatan yang baik, sejahtera, murah rezeki, sambil ”sungkem” memohon ampun kepada para orang tua.

Bukan hedonisme, orang tua pun memberikan ampun dan angpau dalam amplop merah yang memiliki makna kebahagiaan. Pemberian angpau juga sebagai ungkapan kasih serta doa restu agar bahagia menjalani tahun yang baru.

Kemeriahan akan terlihat di salah satu pusat kota China. Chinatown misalnya akan penuh dengan kegiatan khas festival dalam Tahun Baru Imlek tahun ini. Acara penyalaan lampu di jalan-jalan utama atau Street Light-Up akan menampilkan dekorasi penuh warna dan kemeriahan khas Imlek untuk menyambut Tahun Kelinci pada 2011.

Anda juga dapat menyaksikan parade seru selama upacara penyalaan resmi. Beberapa acara lain yang tak kalah menarik antara lain pertunjukan besar-besaran di jalanan pada berbagai lokasi berbeda di pusat perayaan, beserta pertunjukan kembang api.

Selain itu, saksikan juga pemenang kompetisi Barongsai Internasional ke-4 yang akan menampilkan kelompok lokal maupun internasional.

Chinatown juga merupakan tempat kaum China datang setiap tahunnya untuk berbelanja keperluan dan dekorasi tahun baru untuk rumah mereka, sekaligus menikmati suasana yang semarak. Lebih dari 500 kedai dalam Festive Street Bazaar akan memanjakan pengunjung dengan berbagai hidangan khas Imlek seperti waxed duck, dendeng manis, kue-kue serta hamparan bunga segar dan dekorasi tradisional.

Untuk melihat pertunjukan budaya baik dari dalam maupun luar negeri, sambangilah Kreta Ayer Square, di mana Anda juga bisa mengunjungi Buddha Tooth Relic Temple yang agung dan Trishaw Parks yang indah.

Sementara itu, di Hong Kong gegitu banyak variasi acara Imlek. Ada parade pada malam hari menyambut Imlek yang disebut Chinese New Year Night Parade. Isinya adalah parade grup lokal dengan marching band.
Lalu ada pesta kembang api di Victoria Harbour dan New Year Flower Market di Victoria Park dan Fa Hui Park. Pesta bunga ini berlangsung sejak akhir Januari hingga awal Februari.

Masih ada pula Chinese New Year Horse Riding di Sha Tin Racecourse. Kompetisi balap kuda ini digelar karena ada kepercayaan bahwa keberuntungan pada Tahun Baru dimulai dengan bertaruh untuk kuda favorit mereka.

Satu hari menjelang Imlek, penduduk Hong Kong selalu datang ke flower market yang dibuka di sejumlah tempat. Membeli bunga menjadi tradisi masyarakat setempat dalam menyambut pergantian tahun. Beberapa bunga menjadi simbol keberuntungan bagi masyarakat etnis China.

Pada malam pertama Tahun Baru, penduduk Hong Kong berkumpul di sekitar kawasan Hong Kong Cultural Centre hingga New World Centre di Tsim Sha Tsui untuk menyaksikan parade budaya.

Parade ini diikuti 35 peserta dari Hong Kong dan luar Hong Kong. Keesokan harinya, giliran pesta kembang api digelar. Kali ini massa berkumpul di kawasan Victoria Harbour agar bisa menyaksikan keindahan kembang api itu dari dekat. Otoritas Hong Kong sudah menetapkan dua atraksi tersebut sebagai agenda tetap perayaan Chinese New Year setiap tahun.

Tahun Baru Imlek tidaklah lengkap tanpa kembang api. Rasakanlah serunya semangat dan energi dalam acara hitung mundur menuju Tahun Kelinci 2011 di sepanjang Eu Tong Sen Street dan New Bridge Road. Malam akan berpuncak dengan petasan yang spektakuler dan kembang api yang indah, menandai awal Tahun Baru Imlek.

Posted by Unknown on 11:38 AM. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response