Bus Sekolah dilengkapi Fasilitas Wi-Fi
Fasilitas sekolah yang dilengkapi fasilitas Wi-Fi sedang di uji coba di Negara Bagian Arizona. Latar belakang pemikiran pemasangan fasilitas Wi-Fi ini adalah, meperluas waktu belajar dan mengurangi tingkat kegaduhan/keributan yang sering terjadi di Bus Sekolah. Para Pelajar menyebutnya Bus Internet.
Para pelajar yang menggunakan Bus Sekolah ini dapat mengisi waktu perjalanannya dengan komputer online, mereka asik dengan notebooknya masing-masing. Para pelajar tidak lagi membuat kegaduhan dan keributan di dalam Bus Sekolah, suatu hasil yang positif telah terjadi. Berangkat dan Pulang dengan menggunakan Bus Internet berubah menjadi hal yang menyenangkan.
Bus Internet memberikan waktu dan kesempatan yang lebih baik kepada para pelajar, mengerjakan tugas sekolah, persiapan penelitian, kirim email kepada sesama rekan dan banyak juga yang chat dengan Orang Tuanya. Banyak hal postif dapat dilakukan.
Menciptakan Bus Internet adalah idea yang sangat baik, dan sangat mungkin untuk dibuat serupa di Indonesia. Saat ini banyak pelajar kita yang sudah memiliki Notebook ataupun Netbook, memiliki HP yang mempunyai fasilitas Wifi. Sehingga sangat mungkin dilakukan di Indonesia.
Pemerintah dan pengelola pendidikan di Indonesia ada baiknya untuk mengaplikasikan idea dari Negara Bagian Arizona ini.