|

Mats Moller Daehli Bintang Muda Asal Norwegia

Mats Moller Daehli
Talenta muda asal Norwegia yang kini menjadi incaran Manchester United, Mats Moller Daehli disebut memiliki kemampuan setara Lionel Messi dan Xavi Hernandez.

Hal tersebut diungkapkan oleh pelatihnya di Stabaek, Morten Tveit. Disebutkan pula kalau Daehli sudah menjawab tawaran dari The Red Devils dan baru memberitahukan kepada klub hari ini.

“Daehli belum mengikat kontrak, namun sudah menjawab tawaran United. Dia baru memberitahukan kepada klub hari ini,” ujar Tveit.
“Daelhi akan masuk akademi terhitung 1 Februari 2011. Dia lalu akan pulang ke Norwegia pada Mei atau Juni untuk menyelesaikan sekolah dan kembali lagi sebulan kemudian,” paparnya.

“Dia akan menembus tim inti di United karena Daehli adalah salah satu pemain terbaik di Eropa pada tingkat umurnya. Dia bisa bermain di sisi kanan ataupun kiri, bahkan terkadang menjadi striker. Dia terkadang mirip Messi dan juga Xavi,” tuntas Tveit seperti disitat Goal, Selasa (9/11/2010).

Mengingat Daehli belum masuk kategori pemain profesional, maka United tidak perlu mambayar kompensasi kepada Stabeak. Namun mereka berjanji akan memberikan upah sebesar 10 ribu euro per tahun kepada bocah 15 tahun. 

Posted by Unknown on 12:42 AM. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response