Toyota Buat Mobil Berbahan Rumput Laut
Saat ini para produsen mobil sedunia sedang berlomba untuk membuat mobil konsep yang ramah lingkungan sebagai jawaban tantangan jaman. Produsen mobil terlaris di dunia, Toyota pun tidak ingin ketinggalan dnegan memperkenalkan NORI.
NORI yang dalam bahasa Jepang berarti rumput laut ini menawarkan konsep yang inovatif dengan menggabungkan tubuh dan sasis kendaraan ke dalam sebuah struktur baru. Penggabungan dua elemen ini dijuluki Toyota dengan sebutan PODULAR.
NORI yang dalam bahasa Jepang berarti rumput laut ini menawarkan konsep yang inovatif dengan menggabungkan tubuh dan sasis kendaraan ke dalam sebuah struktur baru. Penggabungan dua elemen ini dijuluki Toyota dengan sebutan PODULAR.
Untuk membuat kendaraan ini, insinyur Toyota menggunakan rumput laut berbasis bioplastik yang kemudian dikombinasikan dengan anyaman serat karbon yang menawarkan kekuatan.
Selain itu, produsen asal Jepang tersebut juga mengaplikasi sel surya yang menghasilkan energi tambahan untuk mobil.
Nori seperti detikOto kutip dari Autoevolution, Jumat (19/11/2010) menawarkan tingkat personalisasi yang tinggi, karena dilengkapi dengan PSIs (partial shape inserts) yang memperlihakan bagian dalam kendaraan.
Adapun dari sisi teknologi, Toyota tidak menawarkan terlalu banyak rincian, hanya mengatakan bahwa kendaraan ini didukung oleh baterai yang menyuplai tenaga untuk empat motor listrik.
"Pada permulaan proses desain untuk setiap bentuk PODULAR merupakan kerjasama antara desainer dan insinyur, dengan memanfaatkan waktu yang memastikan keseimbangan yang sempurna antara kekuatan, bobot yang ringan dan desain yang estetik," demikian pernyataan Toyota.
"Proses ini menghilangkan cara desain tradisional dan membuat konflik antara bentuk dan fungsi tetapi memungkinkan proses desain atau rekayasa menghasilkan sesuatu disaat itu juga," imbuhnya.
Posted by Unknown
on 10:11 PM. Filed under
Automotive
.
You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0.
Feel free to leave a response